Bola basket adalah olahraga bola berkelompok yang terdiri atas dua tim beranggotakan masing-masing lima orang yang saling bertanding mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam ring lawan.
Lapangan bola basket berbentuk persegi panjang dengan dua standar ukuran, yakni panjang 28,5 meter dan lebar 15 meter untuk standar National Basketball Association dan panjang 26 meter dan lebar 14 meter untuk standar Federasi Bola Basket Internasional.
Ukuran panjang dan lebar papan pantul terdapat dua, yakni papan pantul bagian luar panjang 1,80 meter dan lebar 1,20 meter, sedangkan papan pantul bagian dalam panjang 0,59 meter dan lebar 0,45 meter.
Ukuran panjang garis pada lapangan bola basket, yakni garis tengah lingkaran pada lapangan basket panjang 1,80 meter dan lebar 0,05 meter, garis akhir lingkaran daerah serang panjang 6 meter, garis tembakan hukuman panjang 3,60 meter.
Nah, bagaimana informasinya mengenai ukuran lapangan bola basket ini, sangat singkat padat dan jelas kan?